Pemberdayaan Unit Mahasiswa Melalui Pelatihan Pembuatan Produk dan Pendampingan Usaha Olahan Ikan Asap Sebagai Pangan Lokal Gorontalo
DOI:
https://doi.org/10.36590/jagri.v5i1.884Keywords:
pengabdian kepada masyarakat, wirausaha, ikan asapAbstract
Data tracer study yang dilakukan oleh Poltekkes Gorontalo pada tahun 2021 menunjukkan bahwa 33,56% lulusan belum bekerja. Lulusan yang memiliki usaha sendiri masih sedikit yaitu 0,5%. Hal ini menunjukkan bahwa sedikitnya minat lulusan dalam memulai wirausaha yang saat ini menjadi salah satu pekerjan menjanjikan. Permasalahan yang dihadapi oleh calon wirausahawan yaitu ide, inovasi produk, sumber daya, manajemen, permodalan, produksi, pengemasan, pemasaran, hingga perijinan. Hal ini melatarbelakangi pengembangan kewirausahaan Poltekkes pelatihan pembuatan produk dan pendampingan usaha olahan ikan asap sebagai pangan lokal Gorontalo. Tujuan: Pengembangan kewirausahaan Poltekkes dengan pemberdayaan unit mahasiswa melalui pelatihan pembuatan produk dan pendampingan usaha olahan ikan asap sebagai pangan lokal Gorontalo. Metode pelaksanaan: Perekrutan mahasiswa melalui seleksi, diskusi penyadaran kewirausahaan, pelatihan pembuatan olahan ikan, pembuatan bisnis plan dan praktek pemasaran produk. Hasil yang dicapai yaitu terpilihnya 10 orang peserta melalui seleksi, tersusunnya 4 bisnis plan produk olahan ikan asap, terlaksananya diskusi motivasi kewirausahaan dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Kumperindag Provinsi Gorontalo, adanya produk olahan ikan asap yang layak dipasarkan (Papica, Panada Tore, Sambal Roa, dan Basreng Roa), terlaksananya praktek pemasaran produk olahan ikan asap di Pojok Gizi HIMAJU, ruang Publik Gelanggang Remaja, secara digital. Selain itu peserta terfasilitasi pembuatan NIB (Nomor Induk Berusaha) dan sertifikat halal oleh Dinas Kumperindag. Simpulan: Pengabdian kepada masyarakat ini telah memberikan motivasi kewirausahaan, mendampingi pembuatan bisnis plan produk olahan ikan asap, pemberian pelatihan pembuatan produk olahan ikan asap serta praktek pemasarannya pada mahasiswa.
References
Agustini, S.V., Rustiyaningsih, S., Ariyani, V.L., Waloyo, A.S. 2018. Model Program Pengembangan Kewirausahaan (PPK) Universitas Katolik Widya Mandala Madiun. Jurnal Warta Abdimas. 2(1), 72-86. http://portal.widyamandala.ac.id/jurnal/index.php/abdimas/article/view/704 DOI: https://doi.org/10.37832/asawika.v3i02.15
Alimudin, A. 2017. Strategi Pengembangan Minat Wirausaha Melalui Proses Pembelajaran. E-Jurnal Manajemen Kinerja. 1(1), 1-13. https://jurnal.narotama.ac.id/index.php/manajemenkinerja/article/view/433
BPS Gorontalo. 2022. Provinsi Gorontalo Dalam Angka. Badan Pusat Statistik Gorontalo.
Budiyanto, H., Suprapto, A., Poerwoningsih, D. 2017. Program Pengembangan Kewirausahaan dalam Bentuk Inkubator Bisnis di Perguruan Tinggi bagi Mahasiswa Pemilik Usaha Pemula. Seminar Nasional Sistem Informasi (Senasif). 1(1), 85-394. https://jurnalfti.unmer.ac.id/index.php/senasif/article/view/52
El Hasanah, L.L.N. 2018. Pengembangan Wirausaha Muda Ekonomi Kreatif Berbasis Budaya di Daerah Istimewa Yogyakarta. Jurnal Studi Pemuda. 4(2), 268-280. https://doi.org/10.22146/studipemudaugm.36812 DOI: https://doi.org/10.22146/studipemudaugm.36812
Hanindharputri, M.A., Pradnyanita, A.A.S.I. 2021. Konten Visual Instagram Sebagai Strategi Pemasaran UMKM Baru. [Prosiding]. Kebangkitan Desain dan New Media. 285-292.
Harahap, B., Al Qohirie, I.M., Masri, D., Apriyandi, A. 2022. Sosialisasi Penggunaan Digital Marketing Bagi Usaha Mikro, Kecil dan Menengah di Era Digitalisasi pada Mahasiswa Program Studi Kewirausahaan. Jurnal Pengabdian pada Masyarakat. 2(2), 35-42. https://doi.org/10.52622/mejuajuajabdimas.v2i2.66 DOI: https://doi.org/10.52622/mejuajuajabdimas.v2i2.66
Hermuningsih, S., Kurniawan, V.R.B. 2019. Penerapan Program Pengembangan Kewirausahaan (PPK) untuk Meningkatkan Kuantitas Usaha Rintisan Mahasiswa di Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta. Jurnal Pengabdian Masyarakat. 5(10), 30-38. https://doi.org/10.32528/pengabdian_iptek.v5i1.2157 DOI: https://doi.org/10.32528/pengabdian_iptek.v5i1.2157
Humalangi M, Sulistijowati R, Husain R, Tumanduk M. 2023. Karakteristik Mutu Sambal Ikan Sagela Asap yang Dipasarkan di Kota Gorontalo. Jurnal Bluefin Fisheries. 5(1), 25-35. https://journal.poltekkp-bitung.ac.id/index.php/JBF/article/view/158
Junialdi, R., Zein, A., Anhar, A. 2018. Analisis Organoleptik Ikan Asap yang Diolah Secara Tradisional. Unes Journal of Scientech Research. 3(2), 81-87. https://ojs.ekasakti.org/index.php/UJSR/article/view/148 DOI: https://doi.org/10.31933/ujsr.3.2.101-109.2018
Jusnita, J., Samsiah, S., Amalia, A. 2022. Efektifitas Pojok Wirausaha Mahasiswa Sebagai Business Centre Berbasis Online Web Marketing di Universitas Muhammadiyah Riau. Jurnal Pusat Pengabdian Kepada Masyarakat Sinar Sang Surya. 6(1), 176-189. http://dx.doi.org/10.24127/sss.v6i1.1888 DOI: https://doi.org/10.24127/sss.v6i1.1888
Pinem, R.J., Purbawati, D. 2022. Praktik Pelatihan Foto Produk untuk Kinerja Pemasaran Produk pada Usaha Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Diponegoro. Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal. 8(1), 563-568. http://dx.doi.org/10.37905/aksara.8.1.563-568.2022 DOI: https://doi.org/10.37905/aksara.8.1.563-568.2022
Poltekkes. 2022. Tracer Study Tahun 2021. Politeknik Kesehatan Gorontalo.
Prestiadi, D., Wiyono, B.B., Zulkarnain, W. 2021. Pengembangan Kompetensi Kewirausahaan Mahasiswa dalam Implementasi Program Edupreneurship. Abdimas Pedagogi Jurnal Ilmiah Pengabdian kepada Masyarakat. 4(2), 62-70. https://doi.org/10.17977/um050v4i2p62-70 DOI: https://doi.org/10.17977/um050v4i2p62-70
Sulistiyowati, W., Agustini, I., Fitriyah, H. 2016. Peningkatan Kapasitas Entrepreneurship Melalui Pelatihan dan Magang Bagi Tenant di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat. 1(1), 1-5. https://doi.org/10.30653/002.201611.1 DOI: https://doi.org/10.30653/002.201611.1